Nasi Goreng Nanas A La Thai

Nasi Goreng Nanas
Akhir-akhir ini, dunia sedang dilanda demam Thailand Food. Tentu Anda sudah familiar dengan sup Tom Yam Thai yang sangat nikmat. Rasa khasnya memang cukup menggoda. Meski, dari rasa dan penyajian, makanan Thailand tak jauh berbeda dari kuliner Indonesia, tapi penggemar kuliner negeri Gajah Putih ini semakin hari makin bertambah. Tak hanya Tom Yam Soup saja, menu lain seperti Nasi Goreng Nanas juga cukup populer. Rasanya yang gurih, manis dan pedas memang membuat lidah merindu. Pernah coba?

Resep Praktis Nasi Goreng A La Thailand

Jika Anda tertarik mencicipi rasa unik nasi goreng nanas A La Thailand, tak perlu menghabiskan uang banyak hanya untuk membayar sepiring nasi goreng nanas di restoran. Pada prinsipnya Anda bisa memasak nasi goreng nikmat dari dapur Anda sendiri. Yang dibutuhkan hanya niat dan ketelatenan. Berikut resep praktis nasi goreng nanas andalan negeri Gajah Putih.

Untuk memasak kuliner ini, pertama-tama Anda harus menyiapkan bahan yakni:

  • 2 piring nasi putih. Gunakan nasi yang pera agar nasi goreng lebih nikmat. Nasi yang lembek akan membuat nasi goreng Anda kurang optimal.
  • 100 gram udang. Kupas dan bersihkan. Selanjutnya, cincang kasar.
  • 50 gram bawang bombai. Cuci bersih kemudian cincang kasar.
  • 2 sendok makan saus tomat.
  • 100 gram buah nanas. Jangan yang terlalu matang. Potong menyerupai dadu dalam ukuran kecil.
  • 50 gram kacang polong. Bersihkan dan rebus selama 10 menit. Angkat dan tiriskan.
  • 4 sendok makan minyak untuk menggoreng.
  • 2 sendok makan margarin.
  • 2 batang daun bawang. Cuci bersih kemudian iris tipis-tipis.
  • Gula, garam dan penyedap rasa sesuai dengan selera.

Siapkan bumbu dasar nasi goreng:
  •  4 siung bawang putih. Haluskan.
  • 4 siung bawang merah. Haluskan. Campurkan dengan bawang putih halus dalam satu wadah.

Cara membuat Nasi Goreng Nanas:

Pertama, panaskan minyak goreng. Kemudian masukkan udang hingga matang. Selanjutnya angkat dan sisihkan di wadah terpisah. Setelah itu, lelehkan margarin pada wajan yang telah bersih dari minyak goreng. Masukkan bumbu halus sampai wangi. Kemudian masukkan potongan bawang bombai. Aduk sampai bawang bombai layu. Tambahkan air sebanyak 2 sendok makan. Terus aduk sampai bumbu benar-benar matang. Kemudian, masukkan nasi putih, kacang polong, saus tomat, garam, penyedap rasa, gula, udang, Aduk terus sampai semua bahan tercampur sempurna. Selanjutnya, masukkan potongan nanas dan juga irisan bawang. Terus aduk hingga semuanya matang. Angkat dan sajikan.

Jangan Buang Kulit Nanas Anda!!



Salah satu yang unik dari kuliner nasi goreng nanas A La Thailand adalah cara penyajiannya. Nasi goreng ini biasanya tidak disajikan di atas wadah piring secara langsung melainkan di atas  kulit buah nanas yang sebelumnya telah dikeruk bagian buahnya sehingga membentuk cekungan seperti mangkuk. Jika Anda benar-benar ingin menikmati "sensasi" menyantap Nasi Goreng Thailand yang orisinil, tak ada salahnya menyajikan hasil masakan Anda di atas kulit nanas. Selamat mencoba ya!